" Bubur candil Jawa Tengah "

1 * Bahan bahan
300 g tepung ketan
200 g gula merah
1/2 sdt garam
120 ml air hangat
1 lembar daun pandan
500 ml 
2 sdm tepung tapioka yg diencerkan dg sedikit air
2 * Bahan kuah siraman
- 150 ml santan kental
- 1/2 sdt garam
- 1 lembar daun pandan
3 * Cara membuat
1 - Campurkan semua bahan unt kuah siraman, panaskan sambil diaduk aduk sampai mendidih. Angkat dan sisihkan
2 - Campur tepung ketan dan garam sambil kasih air hangat sedikit sedikit sambil di uleni sampai adonan bisa dibentuk
3 - Ambil adonan dan bentuk bulat bulat spt kelereng
4 - Masukan adonan yg sudah dibentuk bulat bulat kedalam air mendidih yg telah disiapkan dan rebus sampai adonan tersebut mengapung(matang) . Angkat dan tiriskan
5 - Taruh dalam panci gula merah, daun pandan, air secukupnya. Masak sampai matang ( unt rasa manis bisa disesuaikan) 
6 - Masukan adonan candil yg sdh dibentuk bulat bulat ke dalam rebusan air gula merah tersebut dan aduk2
7 - Tuangkan tepung tapioka yg sdh di encerkan hingga menjadi adonan bubur, sesudah itu angkat dan matikan kompor
8 - Siapkan mangkuk, masukan bubur candilnya dan kasih kuah santan siraman
9 - Sajikan